Senin, 25 Februari 2013

Cara Menumbuhkan Rambut

Terkadang kerontokan rambut dapat diartikan sebagai fase dari pergantian rambut lama dengan rambut yang baru, namun gejala dari pergantian rambut ini terkadang membuat resah dengan rambut rontok hingga beberapa helai setiap harinya. Normalnya rambut yang rontok berjumlah 50-100 helai setiap harinya, karena disinyalir bahwa rambut manusia memiliki volume hingga 10.000 helai.
Rambut yang rontok dengan cara yang tidak alami misalnya, kerontokan rambut yang disebabkan oleh ketombe atau efek samping dari berbagai hal penyebab rambut rontok. Bukanlah hal yang gampang untuk mengembalikan atau menumbuhkan rambut kembali usai kerontokan rambut, rambut tumbuh dengan cara alami apabila memiliki kulit kepala yang sehat, kulit kepala serta nutrisi dan komponen pendukung dari pertumbuhan rambut, namun bagaimana apabila rambut tumbuh dengan cara yang lamban?? pastinya memerlukan bantuan atau obat-obatan khusus serta perawatan untuk menumbuhkan rambut kembali yang terkadang kita salah dalam memilih perawatan rambut, alhasil rambut menjadi rusak dsb.
a. Nutrisi rambut
Rambut perlu nutrisi yang seimbang serta komponen pendukung lainnya, untuk menumbuhkan rambut terkadang seseorang menggunakan shampoo penumbuh rambut yang dijual dengan berbagai merk yang menjamur dipasaran. Adapula yang menggunakan berbagai bahan perawatan rambut dengan banyak mengandung bahan kimia buatan dan campuran bahan berbahaya lainnya.
Padahal masih ada cara alami yang dapat ditempuh untuk menumbuhkan kembali rambut yang rontok, salah satunya pemberian nutrisi alamiah pada rambut dengan menggunakan bahan-bahan herbal yang umumnya banyak digunakan untuk pelengkap dari bumbu masakan, misalnya kemiri, ginseng, alpukat, jeruk nipis, minyak zaitun, buah kelapa dsb.
Dengan menggunakan ramuan herbal yang memang sudah sejak lama dikenal dan digunakan untuk berbagai keperluan mulai dari mencegah, mengatasi dan menyembuhkan penyakit, tak hanya penyakit saja yang dapat dibantu oleh bahan herbal. Herbal yang diketahui tidak memiliki efek samping yang berbahaya apabila mengetahui dan mengerti dalam penggunaan dan pengolahannya. Kemampuan obat herbal yang berfungsi sebagai penekan dari gejala, mencegah, mengatasi dan meningkatkan mekanisme penyembuhan secara alami dari tubuh untuk mengatasi akar permasalahan.
Akan tetapi dengan menggunakan atau mengkonsumsi obat herbal saja tidak cukup efektf harus dilandasi oleh kedisiplinan diri mulai dari perubahan gaya hidup yang sehat, larangan akan mengkonsumsi suatu jenis makanan, serta diet yang sehat adalah kunci dari sebuah keberhasilan menjaga dan merawat diri dari serangan penyakit apapun. Seperti halnya rambut yang juga memerlukan perhatian dan perawatan yang sama layaknya anggota tubuh lainnya, salah satunya dengan pemberian nutrisi yang cukup agar sel-sel dermal papilla di folikel akar rambut dapat tumbuh secara optimal. Karena akar rambut adalah pondasi atau tiang dari pensuplai makanan bagi rambut yang harus cukup dengan vitamin, mineral, gizi dan komponen nilai gizi lainnya.
Selain pemberian nilai nutrisi dan komppnen gizi yang seimbang, rambut juga harus selalu terjaga akan kebersihan dan kesehatannya. Dengan intensitas keramas yang teratur yakni 3-4 kali dalam seminggu mampu menjaga kebersihan rambut, tak lupa untuk memiliih jenis shampoo yang sesuai dengan jenis rambut yang dimiliki.
b. Perawatan rambut
Siapa yang tak ingin tampil cantik, sehat dengan pancaran wajah yang putih berseri indah menawan ditambah denga untaian rambut yang hitam, lebat dan sehat. Pastinya akan membuat diri kita menjadi pusat perhatian dari sejuta pasang mata. Namun tak sedikit wanit atau pria terkadang mengabaikan perawatan untuk tubuh dan rambut agar penampilan selalu terjaga dan terkesan mempesona.
Namun adapula para wanita yang rela menghabiskan sebagian dana untuk melakukan perawatan rambut disalon perawatan ternama dan terkenal yang ditangani para tenaga ahli dalam merawat rambut. Wanita merupakan objek utama dari berbagai masalah kecantikan, perawatan tubuh dari ujung rambut hingga kaki. Rambut rontok salah satunya, masalah kerontokan rambut sebagian besar menerpa pada wanita, walupun pria juga memiliki resiko yang sama.
Banyak wanita yang melakukan perawatan di salon kecantikan dengan penggunaan bahan kimia dalam perawatannya yang sering kali tidak diketahui hingga menimbulkan efek samping yang lebih berbahaya bagi kelangsungan hidup rambut. Sebenarnya kunci dari keindahan rambut itu sendiri terletak bagaimana cara kita merawat rambut baik ketika rambut rontok, menumbuhkan rambut pasca kerontokan yang disebabkan oleh berbagai hal.
Banyak cara yang dapat ditempuh sebagai salah satu upaya dari menjaga keindahan rambut salah satunya cara tradisional adalah menggunakan bahan herbal yang mudah didapat seperti biji kemiri, minyak jarak pagar, minyak zaitun, alpukat, jeruk nipis, teh hijau dll yang memang sudah diketahui memiliki segudang manfaat. Bahan-bahan hebrbal tersebut juga dapat digunakan sebagai herbal untuk menumbuhkan rambut yang rontok, menumbuhkan rambut yang botak, dan memperkuat akar rambut dan membantu merangsang pertumbuhan dari sel-esl pembentuk rambut baru.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar